Sisi News

Sisi News – Umumnya, ketika seseorang mengalami tekanan darah tinggi atau hipertensi, tidak menimbulkan gejala yang signifikan. Oleh karena itu, para pengidap hipertensi wajib mengonsumsi makanan yang dapat menjaga tekanan darah agar tetap normal.

Selain mengonsumsi makanan tertentu, untuk mengurangi risiko hipertensi harus diiringi dengan perubahan gaya hidup yang sehat dan perubahan pola makan yang sehat.

Berikut adalah makanan yang mampu menjaga tekanan darah tetap normal.

1. Pisang

Buah ini memiliki kandungan potasium, yaitu mineral yang penting dalam mengelola hipertensi. Dikutip dari American Heart Association, potasium mampu mengurangi efek natrium dan meredakan ketegangan di dinding pembuluh darah.

Namun perlu diingat, jika memiliki penyakit ginjal, maka konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter terkait asupan potasium. Pasalnya, mengonsumsi potasium terlalu banyak bisa berdampak bahaya bagi pengidap penyakit ginjal.

2. Buah Beri

Stroberi dan blueberry memiliki kandungan anthocyanin, yaitu senyawa antioksidan sejenis flavonoid. Penelitian mengatakan bahwa senyawa ini mampu menurunkan risiko tekanan darah tinggi sebesar 8 persen.

3. Buah Bit

Bit mengandung nitrat anorganik tinggi yang mampu menurunkan tekanan darah. Oleh karena itu, mengonsumsi buah bit dapat mencegah hipertensi dalam jangka pendek atau jangka panjang.

4. Cokelat Hitam

Cokelat hitam mengandung kako yang dapat mengurangi hipertensi atau pre-hipertensi. Untuk mendapatkan manfaatnya, pilih cokelat hitam berkualitas dengan minimal 70 persen kandungan kakao.