Sisi News

Sejak diluncurkan enam tahun lalu, kini Tesla Model 3 mendapat penyegaran atau facelift MY2024 dengan desain aerodinamis terbaru.

Selain meluncur di Amerika Serikat, Tesla Model 3 MY2024 dikabarkan akan hadir secara eksklusif untuk pasar Eropa dan Timur Tengah dengan varian RWD dan Long Range.

Desain baru mobil listrik ini terlihat lebih tajam dibandingkan Model 3 sebelumnya dengan lampu depan lebih ramping dan pola DRL LED yang lebih bersudut.

Bumper depan bagian bawah juga memiliki sedikit revisi untuk desainnya, serta garis dan kontur baru sehingga menghasilkan fasia yang lebih gagah.

Masih sama seperti generasi sebelumnya, Model 3 menggunakan velg berukuran 19 inci namun dengan sentuhan baru.

Untuk bagian belakang, secara keseluruhan terlihat sama namun terdapat perbedaan yaitu desain baru pada lampu belakang. 

Menariknya, kini emblem Tesla di bagian belakang diganti dengan tulisan ‘TESLA’. Tesla menambahkan dua warna baru untuk Model 3, yaitu Ultra Red dan Stealth Grey.

Tesla Model 3 facelift memiliki desain baru pada interior dengan dashboard yang lebih datar dan tidak terlalu menonjol.

Baca Juga: Punya Dampak Negatif, Ketahui Definisi Lane Hogger secara Lengkap

Masuk ke kabin, terdapat ambient LED yang membentang dari pintu ke pintu lainnya melewati dashboard. 

Kini, layar infotainment berukuran 15 inci dengan bezel yang lebih kecil dan terdapat wireless charging untuk mengisi daya dua ponsel.

Tidak hanya itu, setir Tesla Model 3 MY2024 juga memiliki desain baru dan menyematkan fitur kontrol seperti yang digunakan Model S dan Model X.

Lanjut ke baris kedua, ventilasi AC untuk jok belakang diposisikan ulang karena Model 3 MY2024 menggantinya dengan layar digital 8 inci.

Layar digital 8 inci pada baris kedua berfungsi untuk mengaktifkan pemanas kursi belakang hingga kontrol iklim.

Untuk varian Long Range, Tesla meningkatkan sistem audio Model 3 dengan 17 speaker termasuk 2 subwoofer dan 2 amplifier.

Dikutip dari Rushlane, Model 3 terbaru mendapatkan kaca akustik dan insulasi suara yang lebih kedap dibanding generasi sebelumnya.

Mengenai dapur pacu, Model 3 generasi sebelumnya memiliki jarak tempuh 490 km (varian RWD) dan 600 km (varian Long Range).

Namun Model 3 facelift memiliki jangkauan yang lebih jauh yaitu, 554 km (varian RWD) dan 678 km (varian Long Range).

Tenaga tersebut dapat membuat Model 3 melaju dari 0-100 km/jam dalam waktu 6,1 detik untuk varian RWD. Kemudian untuk varian Long Range memiliki waktu 4,4 detik.

Pengiriman akan dimulai pada akhir Oktober untuk pasar Eropa dan Timur Tengah, serta untuk peluncuran model Amerika Serikat akan menyusul. Namun, kemungkinan pasar India tidak mendapatkan Tesla Model 3 MY2024.