Sisi News

Sisi News – Memasuki masa MPASI (Makanan Pendamping ASI), tentu para ibu tidak asing dengan istilah finger food? Finger food adalah makanan yang dipotong kecil berbentuk padat, serta mudah dipegang oleh bayi yang baru memasuki masa MPASI.

Dikutip dari Halodoc, pemberian finger food merupakan langkah penting dalam proses pengenalan makanan pada bayi. Biasanya, makanan ini dapat dikonsumsi oleh bayi berusia 6 hingga 8 bulan, tergantung perkembangannya.

Lantas, apa saja pilihan finger food yang bergizi dan sehat untuk bayi? Simak ulasan berikut.

1. Buah-buahan Lunak

Pisang atau alpukat merupakan salah satu pilihan finger food yang bergizi dan sehat untuk bayi. Buah-buahan tersebut mengandung serat, vitamin, hingga mineral yang baik untuk kesehatan bayi. Kemudian, pisang mengandung potasium yang baik untuk kesehatan jantung.

Untuk menjadikannya finger food, para ibu bisa memotong buah-buahan tersebut menjadi dadu dan menyajikannya di piring plastik untuk anak makan sendiri. Pastikan juga tekstur makanan agar mudah dikonsumsi dan digenggam oleh bayi.

2. Tahu

Tahu merupakan salah sumber protein nabati yang baik untuk anak berkat kandungan zat besi dan kalsium yang dibutuhkan untuk pertumbuhan bayi. Untuk menjadikannya sebagai finger food, para ibu harus menekan tahu agar airnya keluar, kemudian panggang atau goreng dan sajikan ke anak setelah tidak panas lagi.

Baca Juga: Ternyata ini Manfaat Menyanyikan Lagu Nina Bobo untuk Bayi

3. Telur Rebus

Pilihan finger food selanjutnya adalah telur rebus. Telur rebus sendiri mengandung nutrisi penting untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak, seperti protein, vitamin A, D, B12, zat besi, hingga selenium.