Sisi News

Tidak hanya sekedar gaya, memiliki tas branded merupakan salah satu bentuk dari lifestyle dalam dunia mode, khususnya bagi para perempuan.

Tas dari merek ternama biasanya dibuat dengan kualitas yang baik,detail yang mumpuni, desain yang bervariasi, hingga daya tahan yang lama.  Alhasil, tas branded terkadang dijual dengan banderol yang cukup tinggi.

Namun, Voila.id telah merekomendasikan lima tas branded dengan harga yang terjangkau, yuk simak.

Brand pertama yaitu Bally yang berasal dari Schonenwerd, Swiss, di mana bermula dari pabrik pita elastis berkualitas tinggi yang didirikan oleh Carl Franz Bally pada tahun 1851.

Dengan ciri khas desain pita berwarna merah putih dan logo B-Chain yang ikonik, Bally dikenal sebagai pencipta aksesoris kulit mewah bertajuk business casual.  Desain brand ini melambangkan nuansa perpaduan antara minimalis dan keberanian.

Merek kedua yang direkomendasikan Voila.id adalah Karl Lagerfeld. Brand ini mencerminkan warisan dan estetika ikonik dari perancang busana yang legendaris, yaitu Karl Lagerfeld.

Lagerfeld menggabungkan tajuk keanggunan klasik dengan elemen kontemporer dalam desainnya, sehingga menciptakan produk yang memiliki nuansa berani dan elegan.

Brand ketiga merupakan merek yang berdiri sejak tahun 1984, yaitu Marc Jacobs. Didirikan oleh Marc Jacobs dan Robert Duffy, merek ini menawarkan pakaian pria dengan desain yang berani.

Seiring berjalannya waktu, Marc Jacobs juga mengembangkan produknya untuk pakaian dan aksesoris wanita, sekaligus menjadi salah satu brand yang berpengaruh di era 2000-an.

Tas dengan ciri khas logo ‘J’ ini banyak digunakan oleh wanita mode hingga selebritis terkenal di seluruh dunia.

Merek berikutnya adalah Pinko yang didirikan oleh Pietro Negra dan Cristina Rubini pada awal tahun 1980-an. Brand ini memberikan sedikit ‘angin segar’ untuk dunia mode dengan desain yang unik dan eklektik.

Kini, Pinko terus merancang tas-tas dengan material istimewa dan desain elemen love birds menggemaskan.

Merek terakhir berasal dari Amerika Serikat, yaitu Sprayground yang didirikan oleh David Ben-David dan Eddie Shabbot pada tahun 2010.

Sprayground memiliki tajuk desain dengan sentuhan budaya pop dan gaya streetwear mencolok. Brand streetwear dan aksesoris ini terkenal berkat logo hiu yang ikonik dan desain tas backpack yang unik.

Selain tas backpack, Sprayground juga menghadirkan beragam produk lain seperti tas duffel, sling bag, dan koper.