Sisi News

Skincare sudah menjadi gaya hidup baik perempuan maupun laki-laki. Karena selain untuk menjaga kulit, menggunakan skincare juga dapat mencegah berbagai macam penyakit, seperti jerawatan, kurap, kudis hingga kanker kulit.

Di zaman modern saat ini, banyak merek-merek skincare yang dijual baik secara online maupun offline. Harga yang ditawarkan juga bervariasi mulai dari Rp20.000 hingga Rp500.000 untuk satu skincare.

Bahan baku dan kualitas menjadi penentuan harga dari masing-masing skincare. Dengan banyaknya skincare yang dijual di pasaran, konsumen harus mengetahui kegunaan dari masing-masing skincare yang ada.

Baca Juga: Punya Banyak Nutrisi, Ternyata ini Manfaat Lemon untuk Tubuh dan Kulit

Berikut ini Sisi News merangkum beberapa tips untuk memilih skincare sesuai dengan jenis kulit:

Kulit Kering

Dikutip dari American Academy of Dermatology Association, cara yang paling ampuh untuk mengatasi kulit kering adalah dengan menggunakan pelembab. Gunakan pelembab setelah mandi saat kulit dalam keadaan kering.

Selain itu, gunakan pelembab yang memiliki tekstur salep dan krim. Dan sangat penting untuk memilih kandungan yang ada di dalam pelembab tersebut. Untuk kulit kering sangat disarankan untuk menggunakan pelembab yang berbahan dasar, seperti minyak jojoba, dimethicone, glycerin, mineral dan shea butter.

Kulit Berminyak

Kulit yang berminyak disebabkan oleh produksi zat atau kelenjar minyak yang berlebih dari dalam tubuh. Faktor yang paling mempengaruhi kulit berminyak ialah makanan, terutama makanan yang memiliki kandungan lemak trans yang tinggi, sebagaimana dikutip dari Medical News Today.

Untuk mengatasi kulit berminyak, cara yang paling efektif adalah menggunakan toner yang memiliki kandungan astringent. Dalam jangka panjang, astringent dapat menyebabkan iritasi.

Setelah menggunakan toner yang memiliki kandungan astringent, sangat disarankan untuk menggunakan pelembab dan masker wajah.

Kulit Berjerawat

Menurut Mayo Clinic, kulit yang berjerawat umumnya disebabkan karena adanya produksi minyak yang berlebih dan terdapat bakteri di dalam kulit. Hal itu disebabkan oleh banyak faktor.

Mulai dari makanan, cuaca, aktivitas hingga genetik. Jika kondisi jerawat sudah sangat mengkhawatirkan, sangat disarankan untuk segera pergi ke dokter spesialis kulit.

Namun, untuk mencegah dan mengurangi timbulnya jerawat, cara yang paling efektif adalah dengan rajin mencuci muka dengan sabun khusus wajah. Sabun tersebut harus mengandung setidaknya salicylic acid dan benzoyl peroxide. Keduanya merupakan kandungan yang paling baik untuk mengatasi masalah jerawat.

Demikian beberapa tips untuk memilih skincare sesuai dengan jenis kulit.

Semoga bermanfaat!