Sisi News

Sisi News – Bagi beberapa orang bangun pukul 5 pagi memang sudah menjadi kebiasaan. Namun, rupanya kebiasaan ini kini menjadi tren di TikTok dan telah diikuti oleh jutaan orang.

Mengutip dari HuffPost, Robin Sharma, seorang pakar kepemimpinan menulis buku tentang rutinitas bangun pagi yang berjudul “The 5am Club”. Terlebih banyak tokoh dunia seperti Oprah Winfrey hingga Tim Cook dari Appl yang menerapkan rutinitas tersebut untuk tetap produktif.

Buku itu pun mengundang rasa penasaran pembaca dan membuat mereka berbondong-bondong mengunggah video mereka di TikTok dengan tagar #5amclub. Tren ini mengarah pada format vlog dimana orang-orang membagikan aktivitas mereka saat pagi hari.

Meskipun bangun pukul 5 pagi merupakan kebiasaan yang baik, namun pada kenyataannya tidak semua orang dapat melakukannya. Ada hal yang patut menjadi pertimbangan yaitu keadaan pribadi dan jam tidur.

Baca Juga: Benarkah Makan Nanas dapat Membuat Cepat Tidur?

Studi dari National Heart, Lung, and Blood Institude menjelaskan kalau normalnya orang membutuhkan waktu 7 – 8 jam untuk tidur. Namun tidak semua mendapatkan jam tidur yang cukup. Jika kamu sebelumnya tidak pernah bangun saat fajar, maka akan membuat kamu merasa lelah seharian.

Jumlah jam tidur tersebut juga dipengaruhi berbagai faktor seperti gaya hidup, genetika, usia, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, ada beberapa orang yang justru merasa kalau jam tidurnya lebih dari 8 jam guna mendapatkan performa terbaiknya untuk beraktivitas.

Kekurangan tidur dapat menyebabkan berbagai macam penyakit, seperti depresi hingga gangguan konsentrasi. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa melakukannya. Ada tips yang bisa kamu lakukan untuk memulai kebiasaan sehat ini.

Tips Bangun Pagi dan Tidur Cukup

Jika kamu ingin mencoba bangun pada pukul 5 pagi, maka James Maas selaku pakar tidur merekomendasikan untuk tidur lebih awal dengan durasi 7 jam. Contohnya, saat kamu ingin bangun pukul 5 pagi, maka kamu bisa tidur lebih awal. Kamu bisa mencoba mengubah jadwal tersebut di akhir pekan.

Selain itu, kamu juga harus menentukan apa yang menjadi tujuan dari diri kamu di hari itu untuk bangun lebih awal. Hal yang terpenting ialah penggunaan waktu sebaik mungkin supaya kamu tetap produktif dan sehat dengan jam tidur yang cukup.