Sisi News

 

Dikenal sebagai makanan diet, ternyata makan salad secara teratur dapat meningkatkan kesehatan sekaligus menyehatkan kulit hingga jantung.

Dengan memilih bahan-bahan yang tepat seperti sayuran, buah-buahan, protein tanpa lemak, lemak sehat, dan produk susu, salad dapat menjadi teman baik bagi tubuh.

Kurangi bahan-bahan yang mengurangi manfaat dari salad, seperti ayam goreng, daging asap, hingga saus krim.

Berikut adalah beberapa manfaat makan salad yang berhasil dirangkum Sisinews.co dari Livestrong.

Manfaat pertama adalah meningkatkan kesehatan usus secara keseluruhan karena sayuran mengandung banyak serat.

Akademi Nutrisi dan Diet merekomendasikan untuk mengonsumsi 14 gram serat untuk setiap 1.000 kalori dalam makanan atau berarti sekitar 25 hingga 38 gram serat per hari.

Serat dapat membantu melunakkan feses, mengurangi gejala alergi, dan meringankan sembelit atau diare.

Manfaat kedua makan salad adalah mengurangi risiko terkena penyakit kardiovaskular dengan asupan harian 800 gram buah dan sayuran.

Menurut Harvard T.H Chan School of Public Health, sayuran hijau yang menjadi bahan dasar salad terbukti dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Lanjut ke manfaat ketiga, salad merupakan asupan serat terbaik untuk menurunkan berat badan.

Kombinasikan salad dengan menu yang mengandung air dan rendah kalori seperti protein tanpa lemak, biji-bijian, tomat, atau mentimun sehingga akan tetap kenyang.

Manfaat terakhir dari mengonsumsi salad adalah membantu menjaga kesehatan kulit.

Nutrisi yang ada di dalam salad berfungsi untuk membantu pembentukan kolagen dan perlindungan dari sinar ultraviolet (UV).