Sisi News

Sisi News – Honda resmi meluncurkan HR-V facelift untuk pasar Jepang. Mobil yang dikenal dengan nama Vezel di Jepang ini mendapatkan beberapa minor facelift mulai dari sektor eksterior hingga mesin.

Perubahan terlihat mulai dari bagian depan dengan grill yang lebih lebar dan bagian belakang yang menyematkan stoplamp dengan desain layout baru. Kemudian, Honda juga menyematkan velg berdesain baru.

HR-V facelift juga menawarkan pilihan lampu depan proyektor dengan fitur Adaptive Driving Beam (ADB) yang digunakan oleh Civic.

Dikutip dari Paultan, HR-V facelift menawarkan beberapa aksesoris daru varian HuNT yang terdiri dari roof rail, kaca spion perak, hingga aksen oranye di sekitar foglamp.

Kemudian, HR-V facelift versi Jepang mendapatkan empat pilihan paket modifikasi dari Honda Access, seperti Urban, Sports, Active, hingga Casual.

Pada sektor dapur pacu, Honda mengubah pengoperasian hybrid motor listrik ganda e:HEV dengan meningkatkan suara mesin ketika berkendara di perkotaan. Tidak hanya itu, perusahaan juga meningkatkan motor listrik agar lebih responsif.

Namun, Honda belum menginformasikan secara rinci terkait mesinnya. Kemungkinan, HR-V menyematkan mesin bensin 1,5 liter DOHC i-VTEC dipadukan dengan generator listrik. Kombinasi tersebut menghasilkan tenaga 131 PS dan torsi 253 Nm.

Untuk interior, sekilas terlihat ada perubahan pada motif jok yang kini terkesan lebih modern dan minimalis.

Honda HR-V facelift akan mulai dijual di Jepang pada musim semi 2024, namun pihak perusahaan belum mengungkapkan harga jual mobil ini.