Sisi News

Para pemilik kendaraan bermotor, khususnya mobil, kerap mencari cara untuk menghemat bahan bakar minyak (BBM) kendaraannya.

Biasanya, para pemilik kendaraan akan mematikan AC untuk menghemat BBM. Namun, ada cara lain untuk menghemat BBM tanpa mematikan AC.

Berikut adalah cara menghemat BBM yang dikutip dari laman Astra Daihatsu, yuk simak.

1. Pakai Bahan Bakar Sesuai Anjuran Pabrik

Penggunaan bahan bakar yang sesuai anjuran pabrik akan membantu menghemat bahan bakar. Jika oktan sesuai dengan kebutuhan mesin, maka mesin akan bekerja lebih efisiensi sehingga akan menghemat bahan bakar.

Baca Juga: BMW Hadirkan All-New Seri 7 Versi Listrik, Simak Spesifikasi i7 xDrive60 Gran Lusso

2. Atur AC dengan Suhu yang Wajar

Penggunaan AC dengan suhu yang terlalu dingin akan menambah kerja sistem AC sekaligus membebani kerja mesin. Gunakan suhu AC yang ideal, yaitu sekitar 22-24 derajat Celcius.

3. Jaga Tekanan Angin Ban

Perlu diketahui, jika tekanan angin pada ban kurang atau berlebih, dapat menurunkan efisiensi kendaraan. Pastikan tekanan angin pada ban tetap terjaga sesuai anjuran pabrik, agar kerja mobil lebih tidak berat.

4. Matikan Mesin saat Berhenti Lama

Jika diperlukan untuk berhenti dalam kondisi lama, upayakan agar kondisi mesin mobil dalam keadaan mati.

Mesin yang menyala tetap akan menghabiskan bahan bakar meskipun mobil tidak bergerak. Jadi, pastikan mesin mati agar menghindari pemborosan bahan bakar.

5. Tidak Perlu Memanaskan Mobil Terlalu Lama

Memanaskan mobil terlalu lama, hanya membuang bahan bakar tanpa memberikan manfaat yang signifikan pada mesin. Astra Daihatsu menyarankan untuk memanaskan mobil tidak lebih dari lima menit.