Sisi News

Penggunaan internet sudah menjadi gaya hidup masyarakat dunia. Bahkan di Indonesia sendiri, banyak tersedia provider yang menawarkan paket internet yang beragam.

Salah satu cara untuk memperkuat kualitas internet adalah dengan menggunakan sinyal WiFi.

Sebelum ada WiFi, pengguna internet mengenal dengan istilah kabel LAN untuk menghubungkan internet ke sebuah perangkat.

Saat ini, teknologi WiFi memungkinkan satu jaringan internet dapat dinikmati lebih dari satu pengguna.

Baca Juga: Tips Menempatkan Water Heater yang Aman

Berbicara mengenai sinyal WiFi, terkadang menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi penghuni rumah apalagi apartemen.

Di sisi lain, dengan banyaknya provider bisa menjadi sesuatu yang positif bagi konsumen. Namun, dengan banyaknya provider yang ada juga menjadi kelemahan tersendiri karena begitu banyaknya saluran yang akan muncul yang dapat ‘merusak’ koneksi WiFi.

Di apartemen misalnya, seringkali koneksi WiFi menjadi kendala tersendiri. Sebagai contoh, satu gedung apartemen memiliki 100 unit. Bayangkan jika 100 unit tersebut semuanya menggunakan jaringan internet dan WiFi.

Alhasil bisa merusak jaringan WiFi dari masing-masing unit tersebut.

Berikut ini Sisi News merangkum beberapa cara untuk memperkuat sinyal WiFi agar stabil dengan baik ke perangkat:

1. Pastikan posisi router WiFi berada di tengah ruangan, misal di meja ruang tamu.

2. Atur posisi antena untuk mencari pengaturan yang tepat. Jika router WiFi tidak memiliki antena atau input antena, sebaiknya gunakan router yang memiliki antena. Karena jaringan internet WiFi bergantung pada gelombang radio.

3. Atur pengaturan band dan channel yang tepat. Biasanya router WiFi yang berkapasitas 2,4 ghz hanya bisa diatur didalam saluran 20 mhz. Sedangkan router WiFi yang memiliki kapasitas 5 ghz bisa diatur hingga saluran 80 mhz.

4. Lakukan reboot dan pembersihan cache secara berkala, untuk mengurangi beban router.

Demikian beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperkuat jaringan WiFi.

Semoga bermanfaat!