Sisi News

Selain ditanam di halaman, tanaman hias bunga anggrek juga dapat diletakkan dalam ruangan untuk memperindah suasana.

Dikenal sejak 200 tahun yang lalu, anggrek merupakan tanaman yang mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar, sehingga dapat ditanam dimana saja.

Namun, anggrek yang ditanam di dalam ruangan biasanya akan menjadi layu dan berujung mati karena perawatan yang salah.

Dikutip dari beberapa sumber, berikut adalah penyebab anggrek layu di dalam ruangan.

Penyebab pertama adalah terlalu fokus pada perawatan bunga anggrek agar sering berbunga. Oleh sebab itu, anggrek tidak memiliki kesempatan untuk menumbuhkan tunas baru sehingga sel-sel tua akan mati.

Baca Juga: Tips Memilih Mesin Cuci Sesuai Dengan Kebutuhan

Kemudian, penyebab ;lain anggrek layu adalah tanaman jenis anggrek yang salah. Setiap anggrek memiliki perawatan yang berbeda, sehingga penting untuk menanam anggrek yang cocok untuk di dalam ruangan.

Penyebab ketiga adalah melakukan penyiraman yang berlebihan sehingga dapat memicu pembusukan. Perlu diketahui, anggrek memiliki pseudobulb yang dapat menyimpan kelebihan air sehingga tidak perlu disiram terlalu sering.

Salah satu penyebab anggrek layu adalah terkena pencahayaan langsung sepanjang hari. Pasalnya, anggrek membutuhkan beberapa jenis pencahayaan dan titik pencahayaan yang berbeda.

Penyebab terakhir adalah menyaman anggrek dengan tanaman lainnya. Banyak jenis anggrek yang memiliki cara hidup berbeda, oleh sebab itu perlu diberikan perawatan yang berbeda juga.