Sisi News

Sisi News – Bek serba bisa asal Spanyol, Nacho Fernandez adalah pemain produk asli dari Real Madrid. Dilansir dari Transfermarkt, bahwa ia telah bermain untuk Real Madrid sejak tahun 2007.

Nacho memulai karir dari Tim Real Madrid u18 pada tahun 2007, kemudian setahun kemudian beranjak ke Real Madrid u19 pada tahun 2008, lalu, pada tahun 2009, Nacho mulai mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim Real Madrid C.

Lalu tidak lama kemudian, Nacho mendapatkan kesempatan untuk bermain di Real Madrid Castilla pada tahun yang sama.

Dan akhirnya, pada tahun 2012, Nacho berhasil mencatatkan 359 caps, berhasil mencatatkan 16 gol dan juga 10 assist.

Serta lebih dari 10 tahun, Nacho berhasil mempersembahkan 26 gelar bagi Real Madrid. Mulai dari, 5 gelar Liga Champions, 5 gelar Fifa Club World Cup, 4 trofi La Liga, 4 UEFA Supercup, 2 gelar Copa Del Rey, dan 5 Trofi Spanish Super Cup.

Pada tahun ini, Nacho Fernandez dikabarkan memutuskan untuk mengakhiri kebersamaannya dengan Real Madrid.

Dikutip dari Marca, sang kapten sudah tidak akan menjadi pemain Real Madrid pada 30 Juni 2024. Dikabarkan juga bahwa, Nacho telah memutuskan tujuan selanjutnya, yaitu untuk melanjutkan karir di MLS.

Dengan akan ditinggal oleh salah satu pemain andalannya, Carlo Ancelotti sebagai manager tim, mulai bergerak untuk mencari suksesor Nacho. Mengingat, untuk posisi bek tengah, Real Madrid hanya tinggal memiliki, Eder Millitao, David Alaba, dan Antonio Rudiger.

Memang, tercatat masih ada nama-nama seperti pemain muda Rafa Marin, yang kini dipinjamkan ke Deportivo Alaves, ataupun Jesus Vallejo yang kini dipinjamkan ke Granada. Ataupun, terdapat beberapa pemain yang dapat mengisi posisi ini, seperti Dani Carvajal ataupun juga Tchouameni.

Namun, tampaknya beberapa pilihan itu belum memuaskan Don Carlo. Dikabarkan oleh Fabrizio Romano, melalui akun sosial medianya, Real Madrid dikabarkan menaruh perhatian kepada bek muda Prancis, Leny Yoro, yang kini bermain untuk Lille.

Dikabarkan bahwa, Real Madrid telah berbicara dengan Jorge Mendes selaku agen yang menaungi bek muda berusia 18 tahun ini.

Namun, dikabarkan oleh Goal, Lille selaku tim yang memiliki Leny Yoro saat ini, memasang banderol yang sangat tinggi, yaitu Lille dikabarkan akan melepas setidaknya €100 juta! Walaupun, Leny Yoro telah menolak untuk perpanjangan kontrak.

Mengingat kontraknya saat ini, akan berakhir pada 2025, maka Lille seperti dipaksa untuk melakukan penjualan musim panas ini.