Sisi News

India akan melaksanakan pemilihan umum (pemilu) pada bulan April 2024 mendatang. Pemilihan umum tersebut merupakan pemilihan anggota parlemen India atau Lok Sabha.

Dikutip dari The Guardian, pemilihan anggota parlemen India yang akan digelar pada 2024 nanti sekaligus penentuan jabatan Perdana Menteri India Narendra Modi untuk ‘berkuasa’ yang ketiga kalinya atau pensiun menjadi masyarakat sipil.

Tahun 2023 menjadi tahun politik bagi India yang diwarnai berbagai macam kondisi. Salah satunya adalah kerusuhan yang melibatkan masyarakat India yang beragama Hindu dengan masyarakat India yang beragama Islam.

Baca Juga: Spesial Kemerdekaan RI, Sejumlah BUMN Bagikan Promo Hingga Diskon 70%

Baru-baru ini terjadi penyerangan dan penusukan salah satu Imam (Maulana Saad, 22 tahun) di Masjid di wilayah New Delhi, India.

Bahkan secara terang-terangan, masyarakat Hindu yang merupakan bagian dari Partai Bharatiya Janata Party (BJP) sekaligus partai penguasa di parlemen India melarang umat Muslim untuk melaksanakan ibadah Sholat Jumat, sebagaimana dikutip dari Al Jazeera.

Sejak Narendra Modi berkuasa pada tahun 2014 silam, berbagai insiden penyerangan masyarakat India yang beragama Islam semakin hari semakin meluas.

Masyarakat Muslim di India merupakan minoritas yang mewakili 14% dari total populasi. Sampai berita ini ditayangkan, sejumlah demonstrasi masih dilakukan oleh sebagian besar masyarakat Hindu untuk menentang keberadaan umat Muslim di India.