Sisi News

Sisi News – Memiliki kulit yang glowing dan sehat tidak hanya dapat diperoleh dari perawatan saja. Asupan makanan yang tepat juga turut membuat kulit semakin sehat. Ternyata beberapa makanan ini bisa membuat kulit glowing loh!

Mengutip dari New York Post, terdapat zat dalam makanan yang dapat membuat kulit menjadi semakin glowing yaitu karotenoid. Zat ini bertugas untuk memberi warna cerah pada buah dan sayuran.

Studi dari Public Library of Science menjelaskan bahwa, mengonsumsi makanan dengan kandungan zat karotenoid selama enam minggu secara teratur dapat membuat seseorang tampak lebih menarik. Hal tersebut karena zat karotenoid sangat baik untuk elastisitas kulit serta dapat melindunginya dari sinar ultraviolet.

Baca juga: Makanan Tinggi Karbohidrat dapat Membuat Jelek?

“Beberapa penelitian menunjukkan karotenoid dapat membantu kulit Anda dengan meningkatkan elastisitas, hidrasi, tekstur kulit, kerutan, dan bintik-bintik penuaan ,” kata Mackenzie Burgess, ahli gizi diet terdaftar.

Adapun beberapa sayuran yang mengandung zat karotenoid ialah ubi jalar, wortel, kangkung, bayam, jagung, paprika, asparagus, dan lainnya. Sementara itu dalam kelompok buah ada semangka, jeruk bali, jambu biji.

Selanjutnya zat yang turut membuat kulit semakin glowing ialah kolagen. Zat ini memang terkenal dapat meningkatkan elastisitas kulit serta pertumbuhan otot, kulit, kuku, hingga rambut. Zat kolagen yang melimpah dapat ditemukan di makanan seperti daging panggang, brisket, steak, kaldu tulang, dan lainnya.